Saham Jepang Menyusul Reli Global Dipicu Oleh Komentar Stimulus ECB
Indeks Topix bertambah 2,1% menjadi 1,540.62 pada 09:04 pagi di Tokyo, menuju kenaikan mingguan sebesar 3%. Indeks Nikkei 225 Stock Average naik 2,2% menjadi 18,837.56 dan yen diperdagangkan pada 120,89 per dolar, melemah untuk hari ketujuh. ECB menjadi bank sentral terbaru untuk sinyal mungkin melonggarkan kebijakan jika pertumbuhan ekonomi melambat dan inflasi yang terus memanas. Data perdagangan yang lemah awal pekan ini memicu spekulasi Bank of Japan juga akan meningkatkan stimulusnya.
Indeks Standard & Poor 500 naik 1,7% pada di New York pada hari Kamis dan Indeks Stoxx Europe 600 naik 2%. Kedua Indeks dari MSCI All-Country World naik dan saham emerging-market ditutup pada level tertinggi dua bulan setelah Presiden ECB Mario Draghi mengatakan para otoritas akan mengkaji kembali tingkat stimulus pada bulan Desember, sehingga menambah program pelonggaran kuantitatif akan berlanjut hingga melampaui September 2016 jika diperlukan.(yds)
Sumber: Bloomberg
baca Disclaimer
Komentar