Saham Asia Menguat Diikuti Won Ditengah Kenaikan Sektor Komoditi

Hasil gambar untuk Saham Asia
PT.SolidGoldSemarang~ Saham Asia naik, memicu lonjakan mingguan kedua untuk indeks acuan regional setelah saham Amerika melonjak diikuti harga komoditas dan Ukraina melakukan kesepakan untuk gencatan senjata. Mata uang pasar negara berkembang naik seiring yen mengalami penguatan.

Indeks MSCI Asia Pacific naik 0,6 % pukul 09:31 pagi waktu Tokyo, saham pertambangan dan energi mendorong Indeks Australia S & P / ASX 200 menuju penutupan tertingginya sejak Mei 2008. Indeks Standard & Poor 500 berjangka turun 0,1 % setelah saham dalam tiga poin dari rekornya. Indeks Topix Jepang memperpanjang kenaikan dari level 7 tahun tertinggi, terkait yen kemarin mempertahankan kenaikan sebesar 1,1 %. Sedangkan mata uang Won Korea dan Ringgit Malaysia naik 0,3 % dan Emas kembali menguat.

Ekuitas global meningkat pada pekan kedua seiring kesepakatan yang bertujuan untuk menghentikan konflik Ukraina selama 10 bulan dan optimisme kompromi pada Yunani meredakan kekhawatiran geopolitik. Sebagian besar logam industri kemarin melonjak dan minyak rally lebih dari 4 %. Ketua bank sentral Australia mengatakan kepada anggota parlemen untuk menurunkan suku bunga, setelah negara tersebut mengikuti gelombang global pelonggaran moneter pekan lalu. Bank of Japan (BOJ) mengatakan akan meningkatkan stimulus sebagai kontraproduktif.

Indeks Komoditi Bloomberg kemarin naik 1,4 %, kenaikan satu hari paling tajam sejak 3 Februari lalu. (knc)

Sumber : Bloomberg
baca Disclaimer

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Solid Gold Berjangka | Cara ampuh lindungi transaksi perbankan Anda dari penipuan

GUDANG SNACK SEMARANG

Pengalaman Kerja ku, " Terdampar di PT Solid Gold Berjangka"